Liputan6.com, Jakarta Vindes Media kembali menghadirkan sportainment dengan bertajuk Vindes Sport: Bahkan Voli dengan pertandingan utama kompetisi voli antara The Prediksi melawan The Actors.
Vindes Sport:Bahkan Voli berlangsung di Mahaka Square, Kelapa Gading dan disiarkan secara langsung di kanal Youtube Vindes pada Sabtu, 26 Agustus 2023 pukul 19.00 WIB.
Pertandingan ini berhasil dimenangkan oleh The Actors yang beranggotakan Lukman Sardi, Vino G. Bastian, Dwi Sasono, Ario Bayu, Ricky Harun, Iko Uwais, Edo Borne, Tanta Ginting, Marcell Darwin, Baskara Mahendra, Dennis Adhiswara, Derby Romero, Bryan Domani.
“Vindes Media terus meningkatkan skala event kami, dan tahun ini untuk pertama kalinya menyajikan cabang olahraga voli dengan menghadirkan 26 nama besar di Indonesia,” ujar CEO Vindes Media, Deddy Mahendra Desta.
+ There are no comments
Add yours